My Corner

June 4, 2010

ayah-mama

saya hanya bermaksud baik, tidak lebih
saya hanya bermaksud menyayangi, tanpa batas
saya hanya bermaksud menyenangkan hati, itu saja
tidak ada niat untuk menyakiti sama sekali...

 kamu tau  ini ;    مَنْ قَرَأَ الْقُرْآنَ وَعَمِلَ بِمَا فِيهِ أُلْبِسَ وَالِدَاهُ تَاجًا يَوْمَ الْقِيَامَةِ ضَوْءُهُ أَحْسَنُ مِنْ ضَوْءِ الشَّمْسِ فِي بُيُوتِ الدُّنْيَا لَوْ كَانَتْ فِيكُمْ فَمَا ظَنُّكُمْ بِالَّذِي عَمِلَ بِهَذَا 


Barangsiapa membaca al-qur'an dan mengamalkan dengan apa2 di dalam nya (al-qur'an),di pakaikan kedua2 ayah-ibu nya mahkota pada hari qiyamat. Sinar-cahaya-gemerlapan nya mahkota lebih baik (terang) dari sinar-cahaya-gemerlapan nya matahari di dalam rumah ad-dunia, seandainya ada di dalam kalian (ya'ni benar2 fahami betapa hebat sangat ganjaran nya untuk ayah-ibu nya) maka apakah persangkaan kamu terhadap yang mengamalkan?


iyah, itu citacita saya untuk ayah-mama. citacita yang masih selalu dalam proses dan berakhir pada saat ajal saya datang. terlalu muluk? terlalu sok suci? terlalu berlebihan? Tidak menurut saya...

mereka yang selalu ada saat saya jatuh, putus asa, bingung, sedih sampai nangis meraung2 *lebay* mereka senantiasa memberi semangat, mendukung dan selalu menjadi motivasi saya.

entahlah, jika mereka meminta, saya selalu dalam keadaan menyerah, tidak bisa menolak apalagi membantah. tapi itu yang membuat saya semakin cinta mereka ^.^"....memang kadang untuk beberapa hal saya lakukan setengah hati tapi setelah itu, saya sadar mereka hanya menginginkan yang terbaik untuk anaknya yang cantik ini *dirajam massa*

 

No comments: